You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gubernur Resmikan JIEP Pulomas
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Anies Resmikan Jakarta International Equestrian Park Pulomas

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan venue Asian Games XVIII, Jakarta International Equestrian Park (JIEP) Pulomas, di Jalan Pulo Mas Jaya, Jakarta Timur.

Ini menjadi salah satu tempat kebanggaan kita di Asian Games

Anies mengapresiasi, kerja keras seluruh pihak, termasuk para pekerja di lapangan yang mampu menyelesaikan pembangunan JIEP Pulomas tepat waktu dan menjadikannya berkelas dunia.

Venue equestrian dilengkapi tribun penonton dengan kapasitas 990 orang dan ramah difabel. Selain tiu, terdapat ruang VIP yang dilengkapi sejumlah fasilitas terbaik.

Dinas KPKP Siap Sukseskan Asian Games XVIII

"Hari ini kita menjadi saksi sebuah fase pembangunan equestrian. Ini menjadi salah satu tempat kebanggaan kita di Asian Games," kata Anies, Kamis (2/8).

Ia berharap, adanya sarana dan prasarana yang baik di JIEP Pulomas dapat mendukung lahirnya atlet-atlet berkuda yang dapat berprestasi di tingkat dunia.

"Kita ingin dari tempat ini lahir atlet-atlet kita yang berkelas internasional. Selain itu, di tempat ini juga muncul event-event berskala dunia," terangnya.

Anies menambahkan, keberadaan venue tersebut menjadi kesempatan untuk pembelajaran yang luar biasa bagi semua elemen masyarakat. Pasalnya, mulai September nanti Dinas Pendidikan, Dinas Pemuda dan Olahraga, serta semua yang terkait dengan kegiatan kemasyarakatan dapat menggunakan fasilitas tersebut.

"Saya juga berharap Dinas Pariwisata dapat mempromosikan tempat ini dan mempersiapkan untuk wisatawan yang datang, domestik maupun internasional. Jadikan equestrian ini sebagai salah satu tempat tujuan wisata dengan fasilitas dan potensinya yang luar bisa," tandasnya.

Sementara, Presiden Direktur PT Pulo Mas Jaya, Bambang Mursalin mengatakan, JIEP Pulomas sudah berstandar internasional dan meraih sertifikat bebas penyakit hewan kuda atau Equine Disease Free Zone (EDFZ). Sertifikasi tersebut didapat dari Dewan Kesehatan Hewan Dunia (OIE) di Paris serta Dewan Uni Eropa (EU) di Brussels.

"Prestasi ini adalah hasil kolaborasi yang solid dari Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Pertanian Republik Indonesia, PT Pulo Mas Jaya dan masyarakat sekitar yang berkomitmen untuk menjaga daerah sekitar venue equestrian sesuai standar internasional yang ditentukan," tandasnya.

Untuk diketahui, usai acara peresmian, Anies berkesempatan untuk meninjau kawasan JIEP Pulomas serta mengecek sejumlah fasilitas yang ada.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1077 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1050 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1027 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye925 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye909 personTiyo Surya Sakti